Archive for Oktober, 2011

PERSEPSI

Persepsi

Mungkin dari kita pernah melihat sebuah status seseorang dalam situs jejaring sosial facebook, misalkan. Dari status yang ditulis tersebut, biasanya kita menerka-nerka “sedang apa orang tersebut?”, “bagaimana keadaannya ?”, dan “apa yang terjadi dengannya?”, serta masih banyak lagi yang bisa kita ketahui dari status orang tersebut. Bukan hanya itu, foto yang dimuat oleh si pemilik akun facebook, memiliki maksud, gambaran, suasana hati dan masih banyak lagi yang dapat kita persepsikan dari informasi-informasi yang kita lihat dari satu akun facebook seseorang.

Dalam dunia psikologi, tepatnya dalam psikologi sosial. Dikenal adanya istilah persepsi, yaitu proses pemberian arti terhadap stimulus dari luar setelah di olah otak. Proses pemberian persepsi itu berdasarkan pengalaman, pemahaman terhadap sesuatu dan berdasarkan informasi yang dipahaminya. Dalam kaitannya ada yang disebut persepsi sosial yaitu pembentukan dan pengolahan kesan tentang karakteristik orang lain. Hal ini didasari oleh pencarian informasi untuk memahami keadaan dan perasaan orang lain, untuk memahaminya kita menggunakan indera dan kognisi yang di dasari dimensi efaluatif.

Dari sedikit pengantar yang saya paparkan diatas, alangkah baiknya kita mencoba mempersepsikan seseorang untuk mengetahui keadaan, perasaan, suasana hati, karakteristik, aktif atau pasifkah orang tersebut dan memutuskan penilaian baik atau buruknya orang tersebut berdasarkan akun fecebooknya.

Data atau informasi berikut ini saya dapatkan dari salah seorang pengguna akun facebook yang identitasnya saya rahasiakan.

Dari informasi yang ada dalam akunnya ini saya mencoba mempersepsikan mulai dari foto profil yang di gunakan oleh orang ini.
Dalam foto pojok kiri atas terlihat dua orang individu yang saling berdekatan, secara emosional kedua individu ini sudah saling mengenal secara dekat terlihat dari posisi badan yang saling bersentuhan. Keadaan fisik kedua individu tersebut juga kelihata letih, terlihat dari expresi wajah yang ditunjukan, senyum dari kedua individu tersebut cenderung menariknya secara paksa.

Foto kedua ini menunjukan olahraga favorit dan tim favorit, dari olah raga favorit individu ini menggemari tipe olahraga yang membutuhkan energi yang cukup besar yaitu berenang dan basket. Dari sini kita bisa melihat bahwa individu yang bersangkutan memiliki kepribadian yang aktif dan berenergi.
Dari tim favorit yang ia gemari, terlihat pribadi yang nasionalis. Itu di tunjukan dengan menggemari Timnas Indonesia.

Foto ketiga memperlihatkan seni dan hiburan yang ia gemari. Pertama dilihat dari musik yang ia sukai adalah pribadi yang berenergi, shakira dan rihana adalah dua musisi yang memiliki tata panggung yang memukau dengan tarian-tarian berenergi. Individu ini juga menyukai musisi yang berwajah rupawan seperti kevin aprilio dan justin bieber, menunjukan bahwa ia adalah perempuan yang pemilih dalam mencari pasangan. Serta individu yang sedang merasakan suasana cinta yang kental dengan ia menyukai viera pada musik kesukaannya.
Dilihat dari judul buku yang ia sukai, terlihat ia adalah pribadi yang humoris, tercerminkan dari judul buku “lo gue end…” dan “…prikitiew”. ia juga sosok orang yang religius serta memiliki rasa ingin tahu yang cukup besar, terlihat dari buku yang berjudul “buddha” dan “cerita”.
Selanjutnya dilihat dari film-film yang ia gemari didominasi oleh film-film animasi yang menunjukan ia adalah individu yang menyenangi imajinasi tanpa batas dan sesuatu yang menakjubkan. Ketertarikan akan peristiwa atau kisah cinta seseorang diluar dirinyamembuat ia sangat tertarik untuk mengetahuinya, terlihat dari film “cinta cenat-cenut (sm*sh)”.

Ia sangat menyukai acara-acara televisi yang berbau hiburan, dan ditambah lagi dari aktivitas dan minatnya mencerminkan individu yang kreatif serta memiliki kepercayaan diri yang baik. Karena menyanyi adalah proses olah vokal yang harus menggunakan kreatifitas serta kepercayaan diri.

Dari tulisan yang mendeskripsikan dirinya, tersirat bahwa ia menginginkan orang lain memiliki pandangan sama tentang dirinya, “terimalah seseorang apa ada’y..
&cintailah seperti mencintai diri kita sendiri” ia menginginkan adanya seseorang yang mencintai dirinya apa adanya atau sebaliknya, serta ia menginginkan cintai yang tulus dari seseorang.

Sekarang kita mencoba mempersepsikan dari album foto yang ia tampilkan dalam akun facebooknya. Dari jumlah album yang hanya tujuh folder dan jumlah foto dari masing-masing folder juga tidak terlalu bayak, menunjukan individu yang bersangkutan cukup ekspresif dalam menampilkan jati dirinya kepada publik dalam artian tidak berlebihan. Individu yang satu ini cukup religius terlihat adanya folder yang memuat foto-foto yang berbau keagamaan. Serta individu yang menyukai hiburan yang bersifat menyenangkan.

Dari status-status yang ia tulis dalam akun facebooknya, dari foto ke tujuh sampai dengan ke sepuluh, terlihat ia dalam suasana hati yang mengharapkan sesuatu yang ia tinggu-tunggu mungkin seperti seseorang yang ia rindukan. Dalam foto nomer kesepuluh terlihat jelas perasaan yang ia alami waktu itu sangatlah berbunga-bunga, seperti rasa sedang jatuh cinta. Dan mengharapkan orang tersebut menyatakan cinta padanya.

Dari sepuluh informasi yang kita dapatkan diatas, kita dapat mengolahnya menjadi persepsi terhadap suatu hal. Dari persepsi-persepsi tersebut kita akan mendapatkan kesan yang di peroleh tentang individu tersebut. Sehingga kita dapat menilai seseorang baik atau buruknya berdasarkan kesan yang didapatinya. Perlu menjadi catatan dalam hal ini, baik atau buruknya seseorang bukan hanya dilihat dari sudut pandang tertentu, melainkan harus dengan pendekatan yang mendalam sehingga kita bisa tahu pasti orang tersebut dengan jelas. Mohon maaf jika dalam penulisannya ada kata-kata yang kurang tepat dan terimakasih atas perhatiannya.

Comments (3) »